Gambar Sampul PJOK · Bab 11 Sepak Bola, Bola Voli, dan Bola Basket
PJOK · Bab 11 Sepak Bola, Bola Voli, dan Bola Basket
BudiSutrisnoBazin, dkk

24/08/2021 14:13:13

SMP 9 KTSP

Lihat Katalog Lainnya
Halaman

105

Sepak Bola, Bola Voli, dan Bola Basket (Lanjutan)

Bab

11

Sepak Bola, Bola Voli,

dan Bola Basket

(Lanjutan)

Marilah secara bersama-sama kita pelajari materi olahraga sepak bola, bola voli, dan

bola basket (lanjutan) sehingga kalian dapat mengerti dan mempraktikkan semua teknik

dan peraturan olahraga tersebut dengan baik dan benar.

Salah satu gerakan dalam bola basket

Sumber: www. Interestingfacts.biz.

8 Juni 2009

Kata Kunci

Peraturan

Bermain

Pertahanan

Wasit

Modifikasi

Tugas

Penyerangan

Penjas Orkes SMP/MTs Kelas IX

106

A. Permainan Sepak Bola

1. Peraturan Permainan Sepak Bola

Beberapa peraturan yang muncul dalam permainan sepak bola, antara lain sebagai

berikut.

a.

Off Side

1)

Seorang pemain dinyatakan

off side

apabila ia berada lebih dekat ke garis gawang

lawan daripada bola yang datang.

2)

Seorang pemain tidak dinyatakan

off side

oleh wasit apabila dalam keadaan

berikut ini.

a)

Berada dibagiannya sendiri dari lapangan permainan.

b)

Ia menerima langsung bola dari tendangan gawang, tendangan sudut,

lemparan ke dalam atau bola dijatuhkan oleh wasit.

c)

Sekurang-kurangnya dua orang lawan yang lebih dekat daripada garis

gawang.

d)

Jika bola paling akhir disentuh atau dimainkan oleh lawan.

3)

Apabila seorang pemain dinyatakan

off side

, maka pemain tersebut dihukum

dengan tendangan bebas tidak langsung di mana

off side

terjadi.

b.

Pelanggaran-Pelanggaran dan Kelakuan Tidak Sopan

Seorang pemain yang dengan sengaja melakukan salah satu dari sembilan

pelanggaran berikut ini:

1)

menyepak atau mencoba menyepak

lawan;

2)

menjegal lawan atau menjatuhkan

lawan dengan kaki dari depan atau

belakang;

3)

melompat pada seorang pemain

lawan;

4)

menyerang seorang pemain lawan

dengan kasar atau berbahaya;

5)

menyerang lawan dari belakang,

kecuali jika lawan itu menghalang-halangi;

6)

memukul atau mencoba memukul lawan atau meludahinya;

7)

memegang seorang lawan dengan tangan atau bagian lain dari lengan;

8)

mendorong seorang lawan dengan tangan atau bagian lain dari lengan;

9)

memainkan bola dengan tangan, yakni membawa, memukul atau men-

dorong bola dengan tangan atau lengan (hal tersebut tidak berlaku bagi

penjaga gawang, selama penjaga gawang berada pada areal 16 m atau

daerah tendangan hukuman sendiri).

Akan diberikan hukuman berupa tendangan bebas langsung untuk lawan di

tempat kejadian, dan baginya dapat dikenakan kartu kuning atau kartu merah.

c.

Tendangan Bebas

1)

Tendangan bebas diartikan sebagai tendangan yang bebas dari gangguan lawan

sekurang-kurangnya sejauh 9,15 meter.

Gambar 11.1 Pelanggaran dalam

sepakbola

Sumber:

www.jawapos.co

107

Sepak Bola, Bola Voli, dan Bola Basket (Lanjutan)

2)

Tendangan bebas terdiri atas tendangan bebas langsung (dapat mencetak gol

secara langsung) dan tendangan bebas tidak langsung. Artinya, tendangan pa-

da gawang tidak dapat dihitung angkanya, sampai bola disentuh pemain lain.

Pada saat tendangan bebas lawan harus berada 9,5 m dari bola, kecuali pada

tendangan tidak langsung kurang dari 9,5 m. Jika pemain bertahan diberi ten-

dangan bebas di daerah pinalti maka bola harus ditendang keluar dan tidak

seorang pun boleh memasuki sampai tendangan selesai.

d.

Tendangan Hukuman

1)

Pinalti

kick

terjadi akibat satu dari sembilan pelanggaran di daerah tendangan

hukuman sendiri.

2)

Pinalti dilakukan oleh seorang pemain yang dilanggar dari titik pinalti dengan

cara bola ditendang ke depan.

2. Praktik Mewasiti

Kerja sama antara wasit dan penjaga garis sangat berpengaruh terhadap kelancaran

suatu permainan sepak bola. Keberhasilan wasit dalam memimpin suatu pertandingan

juga ditunjang oleh kemampuan kedua penjaga garisnya.

a.

Tugas Wasit

1)

menjalankan peraturan-peraturan dan menyelesaikan setiap perselisihan dalam

suatu pertandingan;

2)

memiliki kekuasaan yang tak terbatas untuk menghentikan permainan terhadap

setiap pelanggaran;

3)

mengeluarkan setiap pemain dari lapangan permainan yang menurutnya

bersalah karena berbuat kasar;

4)

memberikan isyarat untuk memulai kembali permainan setelah selesai istirahat

atau penghentian;

5)

menentukan apakah bola yang akan digunakan untuk pertandingan memenuhi

syarat;

6)

membuat catatan tentang jalannya pertandingan atau permainan.

b.

Tugas Penjaga Garis

1)

menunjukkan kepada wasit jika bola berada di luar permainan;

2)

menunjukkan pada wasit jika bola melampaui garis gawang dan menentukan

tendangan sudut atau tendangan gawang yang akan diberikan;

3)

menentukan pihak yang berhak melakukan lemparan ke dalam, tendangan sudut

atau tendangan gawang;

4)

menarik perhatian wasit terhadap permainan kasar atau kelakuan tidak sopan

dari pemain;

5)

memberikan pendapatnya mengenai masalah yang mungkin diminta oleh wasit.

B. Permainan Bola Voli

1. Bermain Bola Voli dengan Peraturan yang Dimodifikasi

Ada beberapa tujuan dari kegiatan bermain bola voli dengan peraturan yang dimo-

difikasi, di antaranya sebagai berikut.

a.

Untuk penerapan teknik-teknik dasar yang telah dipelajari.

b.

Peserta didik dapat menemukan posisi tim sesuai dengan keterampilannya.

Penjas Orkes SMP/MTs Kelas IX

108

c.

Peserta didik dapat menggunakan taktik dan strategi bermain.

d.

Peserta didik dapat mengidentifikasi saat yang tepat untuk menyerang dan bertahan.

e.

Agar permainan lebih bersifat rekreatif dan menggembirakan.

Pembelajaran bermain bola voli dengan peraturan yang dimodifikasi ini, di antaranya

sebagai berikut.

a.

Cara I

Bermain bola voli dengan melempar bola

dengan cara berikut ini.

1)

Permainan dimulai dengan melempar

bola melalui atas net.

2)

Bola harus ditangkap dan segera

dilempar kembali ke seberang lapangan.

Peserta tidak boleh lari membawa bola.

3)

Pemenang adalah regu yang lebih

dahulu mencapai 15 angka.

4)

Kesalahan yang mengakibatkan perolehan angka bagi lawan disebabkan oleh

hal, seperti bola menyentuh tanah/bumi; bola ke luar lapangan; pemain

menyentuh tali net; pemain menginjak lapangan lawan; bola menyentuh tali/

net pada saat lemparan pertama.

5)

Jumlah pemain lima orang setiap regu.

6)

Luas lapangan dapat disesuaikan, misalnya 4 x 6 m atau 8 x 9 meter.

7)

Tinggi net dua meter.

b.

Cara II

Bermain bola voli dengan menangkap

dan menolak bola dilakukan sebagai berikut.

1)

Permainan dimulai dengan melempar

bola melalui atas net.

2)

Bola yang dilempar dengan lemparan

melalui atas net dan ditolakkan ke arah

teman satu lapangan (dimainkan tiga kali

di lapangan sendiri).

3)

Yang lainnya sama dengan cara I.

c.

Cara III

Bermain bola voli dengan menangkap dan

menolak bola dilanjutkan dengan teknik

passing

atas dan bawah dua gerakan

(sentuhan).

1)

Permainan dimulai dengan lemparan

melalui atas net.

2)

Bola dilempar lawan harus ditangkap

dengan posisi

passing

atas dan

ditolakkan ke atas.

3)

Lakukan

passing

atas/bawah dua kali

gerakan (sentuhan), kemudian diumpan ke arah teman satu lapangan.

4)

Setelah bola dimainkan oleh tiga orang pada satu lapangan seberangkan bola

ke lapangan lawan.

5)

Yang lainnya sama dengan cara I dan II.

Gambar 11.2 Bermain bola voli dengan

cara I

Ilustrasi: Susanto

Gambar 11.3. Bermain bola voli dengan

cara II.

Ilustrasi: Susanto

Gambar 11.4. Bermain bola voli dengan

cara III.

Ilustrasi: Susanto

109

Sepak Bola, Bola Voli, dan Bola Basket (Lanjutan)

2. Peraturan Permainan

Peraturan permainan bola voli sudah diatur oleh IVBF (

International Volley Ball

Federation

). Peraturan-peraturan tersebut di antaranya sebagai berikut.

a.

Posisi Pemain dan Rotasi Pemain

Posisi pemain dan rotasi pemain dilakukan sebagai berikut.

1)

Posisi Pemain

a)

Pada saat bola dipukul

server

, tiap regu harus

berada dalam dua baris di

lapangan.

b)

Tiga pemain berada di

garis depan dan tiga

pemain di garis belakang.

c)

Pada saat servis, pemain

boleh bergerak bebas dan

menempuh setiap posisi

sendiri.

2)

Rotasi Pemain

Dalam permainan bola voli apabila regu penerima berhasil mematikan bola,

maka regunya harus mengadakan perputaran atau rotasi searah jarum jam.

b.

Pantulan yang Sah

Pantulan boleh mengenai seluruh anggota tubuh .

c.

Penghentian Permainan yang Layak

Dalam sistem

rally point

tidak ada

time out

, diganti setiap nilai 8, 16, 24 pada saat

penghentian permainan.

d.

Perkenaan Bersama-sama

1)

Dua atau tiga pemain tidak boleh menyentuh bola secara bersamaan.

2)

Jika dua pemain menyentuh bola bersama-sama, maka dihitung sebagai dua

pukulan kecuali dalam melakukan

block

.

3)

Jika terjadi sentuhan bersamaan oleh dua pemain oleh dua regu berlawanan di

atas net dan bola kembali ke lapangan permainan maka regu yang menerima

bola berikutnya dapat memainkan bola tiga kali.

e.

Pergantian Pemain

Dalam pergantian pemain harus seizin wasit, baik pemain pengganti maupun

pemain yang diganti.

1)

Pergantian yang diperkenankan untuk satu regu maksimal enam kali dalam

satu set.

2)

Seorang yang telah keluar boleh masuk menggantikan pemain dan bermain lagi.

3)

Seorang pemain cadangan boleh masuk mengganti satu kali dalam satu set di

posisi pemain yang diganti dan dapat diganti kembali oleh pemain yang diganti.

Gambar 11.5. Posisi pemain

Ilustrasi: Susanto

Penjas Orkes SMP/MTs Kelas IX

110

Tugas

Jawablah pertanyaan berikut!

1.

Bagaimana posisi dan rotasi dalam permainan bola voli?

2.

Apa nama induk organisasi bola voli Indonesia?

3.

Bagaimana peraturan

rally point

dalam permainan bola voli?

4.

Berapa kali maksimal pergantian pemain dalam satu regu dalam satu set?

5.

Bagaimanakah pantulan yang sah dalam permainan bola voli?

C. Permainan Bola Basket

1. Pola Dasar Penyerangan dan Pertahanan

Permainan bola basket adalah suatu permainan bola besar yang dimainkan oleh

dua regu, dengan masing-masing regu terdiri atas lima orang pemain. Dari kelima orang

pemain itu, masing-masing mempunyai posisi dan tugas yang berlainan. Pada dasarnya

5 pemain, 2 orang menjadi

guard

, 2 orang menjadi

forward

dan 1 orang

center

.

a.

Pola Dasar Penyerangan

1)

Pola 1 – 3 – 1 (

Diamond

)

Adegan diamond sangat baik untuk penye-

rangan terhadap pertahanan daerah ataupun per-

tahanan satu lawan satu. Unsur utama apabila ada

dua orang pemain jangkung. Berikut ini pedoman

membuat pola penyerangan apabila menghadapi

pertahanan satu lawan satu.

a)

Mengetahui dasar-dasar umum membuat pola.

b)

Pemain yang mahir mengadakan bayangan.

2)

Pola 1 – 2 – 1

Adegan Pola 1 – 2 – 1 dapat diterapkan apabila suatu regu tidak mempunyai

pemain jangkung.

Gambar 11.6. Pola diamond (1–3–1)

Keterangan :

1 = Pengatur serangan

2 = Pengaman

3 = Pengumpan

4 = Penembak pertama

5 = Penembak pertama

Ilustrasi: Susanto

111

Sepak Bola, Bola Voli, dan Bola Basket (Lanjutan)

Keterangan :

1 = Pengatur serangan

2 = Pengumpan/Pengaman

3 = Pembayang

4 = Pembayang

5 = Penembak pertama

3)

Pola 2 – 3 (

Reverse

)

Pola

reverse

diperlukan untuk penyerangan

terhadap pertahanan satu lawan satu. Kemahiran

memotong, membayang, dan kelincahan sangat

dibutuhkan dalam melakukan pola penyerangan

ini.

b.

Pola Dasar Pertahanan

1)

Pola 2 – 1 – 2

Pemain nomor 1 dan nomor 2

sebagai

guard

yang bertugas menjaga

daerah belakang. Posisi

guard

tidak

harus setiap saat ada di belakang. Pada

saat regunya melakukan serangan,

tugas

guard

sebagai pemberi umpan

kepada teman seregunya serta dapat

memasukkan bola ke keranjang lawan,

sehingga

guard

juga harus mahir

menembak dari posisinya. Pemain

nomor 3 dan nomor 4 sebagai pemain

depa/

forward

diupayakan mahir

menembak dari ke dua daerah sudut

lapangan. Pemain nomor 5

merupakan

center

, yaitu pemain poros

yang mahir menembak dari daerah

pivot

dan mahir melakukan

rebound

.

2)

Pola 2 – 3

Pemain nomor 1 dan nomor 2

sebagai pemain yang mengatur penyerangan. Pemain nomor 3 sebagai pemain depan

yang bertugas menembak dari sudut lapangan. Pemain nomor 4 bertugas sebagai

center

yang bergerak di berbagai daerah. Pemain nomor 5 sebagai pemain pembuka

untuk melakukan penyerangan pada lingkaran tem-bakan hukuman.

3)

Pola 3 – 2

Pemain nomor 1, 2, dan 3 adalah pemain yang memprakarsai gerakan

penyerangan ke daerah lawan. Pemain nomor 4 dan 5 sebagai pemain tengah, rapat

pada posisi garis bersyarat atau dapat juga merenggang.

Gambar 11.7. Pola 1–2–1

Gambar 11.8 Pola 2–3 (Reverse)

Ilustrasi: Susantou

Ilustrasi:Susanto

Gambar 11.9 Pola 2–1–2

1

2

5

3

4

Ilustrasi: Bayu

Gambar 11.10 Pola 2–3

1

2

3

4

5

Ilustrasi: Bayu

Penjas Orkes SMP/MTs Kelas IX

112

2. Peraturan Permainan Bola Basket

a.

Wasit

Wasit harus bertanggung jawab atas putusan yang diambilnya terhadap tin-

dakan 10 orang pemain. Oleh sebab itu, wasit harus menerapkan tindakan-tindakan

yang baik sesuai dengan peraturan permainan bola basket yang sebaik-baiknya,

betul dan bijaksana. Wasit tidak boleh dipengaruhi penonton, pemain, dan

coach

.

b.

Waktu Permainan

Waktu permainan terdiri atas dua babak yang masing-masing memakan waktu

20 menit dan istirahat 10 menit di antara kedua babak (2 x 20 menit istirahat 10

menit).

c.

Waktu Pertandingan Dimulai

Pertandingan dimulai oleh wasit 1 dengan pelemparan bola ke atas untuk

diperebutkan oleh kedua tim yang dilakukan pada lingkaran tengah. Cara yang

sama dilakukan pada permulaan babak yang kedua.

d.

Bola Lompat (

Jump Ball

)

Bola lompat dilaksanakan di dalam lingkaran dekat jaring. Dua pelompat berdiri

secara terpisah, wasit 1 melemparkan bola ke atas tepat di antara dua pemain tegak

lurus di antara garis batas kedua pemain. Bola harus disentuh salah satu pemain,

setelah mencapai titik tertinggi. Apabila bola jatuh di lantai tanpa disentuh salah

satu pemain, maka wasit mengulangi kembali di tempat yang sama.

e.

Angka (Nilai)

Gol terjadi dari tembakan lapangan mendapat nilai 2, sedangkan dari tembakan

hukuman mendapat nilai 1. Apabila gol terjadi dari tembakan di luar batas

three

point

maka mendapat nilai 3.

f.

Bola dalam Permainan

Bola dalam permainan, apabila dalam posisi berikut ini.

1)

Wasit menempati posisinya pada waktu melakukan bola lompat.

2)

Wasit menempati posisinya pada waktu melakukan tembakan bebas.

3)

Pada waktu

throw-in

dari luar lapangan, bola telah dipegang oleh seorang pemain

yang berhak untuk memainkan.

g.

Bola Hidup

Bola menjadi hidup dalam permainan apabila sebagai berikut.

1) Setelah mencapai titik tertinggi dan disentuh oleh seorang pemain pada waktu

jump ball

.

Gambar 11.11 Pola 3–2

Ilustrasi: Bayu

5

4

3

2

1

113

Sepak Bola, Bola Voli, dan Bola Basket (Lanjutan)

2)

Wasit menyerahkan bola pada penembak.

3)

Operan dari luar lapangan dan bola menyentuh seorang pemain di lapangan

bebas.

h.

Bola Mati

Bola mati apabila terjadi suatu gol; terjadi pelanggaran (

violation

); terjadi kesa-

lahan (

foul

); terjadi bola pegang atau bola menyangkut di papan ring; bola tidak masuk

ke dalam jaring pada waktu tembakan bebas; wasit membunyikan peluit tanda

berakhirnya pertandingan; terjadinya peristiwa 30 detik di mana bola sedang hidup.

i.

Tembakan Bebas

Tembakan bebas adalah kesempatan yang diberikan kepada seorang pemain untuk

melakukan tembakan tanpa rintangan. Gol dari tembakan ini nilainya ada

lah 1.

j.

Lemparan ke Dalam

Lemparan ke dalam adalah bola dilemparkan ke dalam lapangan dari luar la-

pangan dengan ketentuan sebagai berikut.

1)

Pemain yang melakukan lemparan dilarang menyentuh bola sebelum bola

tersebut menyentuh pemain lain.

2)

Pemain yang melakukan lemparan dilarang melangkah melewati garis batas

lapangan sebelum bola dilemparkan.

3)

Ketika akan melakukan lemparan ke dalam, pemain tidak boleh menahan bola

lebih dari lima detik.

k.

Kesalahan Perseorangan (

Personal Foul

)

Kesalahan perseorangan adalah kesalahan seorang pemain yang mengadakan

sentuhan dengan pemain lawan, sekalipun pada saat ditentukan bola mati atau

apabila waktu sudah habis. Misalnya: memblok, memegang, mendorong, menubruk,

melompati, merintangi majunya lawan dengan merentangkan tangan, bahu, pinggul,

atau lutut secara tidak wajar.

Apabila seorang pemain bersinggungan dengan pemain yang sedang membawa

bola atau melakukan tembakan, maka diberikan hukuman tembakan bebas.

l.

Bola Dikembalikan ke Belakang (

Back Ball

)

Seorang pemain yang sedang menguasai bola dan berada di garis depan tidak

diperbolehkan mengembalikan bola kembali ke belakang sampai melewati garis

tengah. Termasuk untuk

throw in

atau lemparan ke dalam. Hukumannya adalah

throw in

untuk regu lawan.

m. Peraturan Tiga Detik (

Three Second

)

Pemain dilarang berada lebih tiga detik dalam daerah bersyarat lawan, yaitu

daerah di antara garis akhir dan tepi yang terjauh dari garis tembakan bebas pada

waktu bola berada dalam teman seregunya. Peraturan tiga detik berlaku untuk seluruh

keadaan luar lapangan. Hitungan tiga detik dimulai pada waktu pemain yang

memainkan bola berada di luar lapangan dan menguasainya. Peraturan ini tidak

berlaku bila bola berada di udara untuk percobaan tembakan gol, atau bola terpental

memantul dari papan pantul, atau bola dalam keadaan bola mati (bola

out

).

n.

Peraturan Lima Detik

Apabila seorang pemain dalam keadaan memegang bola, dalam tempo lima

detik maka bola harus segera dimainkan, dioperkan kepada teman, atau di-

dribbling

.

Penjas Orkes SMP/MTs Kelas IX

114

Tugas

o.

Peraturan Sepuluh Detik

Apabila dalam tempo sepuluh detik bola belum dimainkan sampai melewati

garis tengah, maka dikenakan hukuman dengan berpindah bola bagi regu lawan.

p.

Peraturan Tiga Puluh Detik

Apabila suatu regu dalam penguasaan bola, maka dalam tiga puluh detik bola

harus dilaksanakan percobaan penembakan ke jaring lawan.

3. Praktik Mewasiti

Ada dua hal yang harus dilakukan dalam praktik mewasiti, seperti berikut.

a.

Mempelajari isyarat-isyarat yang digunakan ketika mewasiti.

b.

Bentuk-bentuk latihan praktik mewasiti, antara lain sebagai berikut :

1)

Mewasiti permainan bola basket yang dilakukan setengah lapangan dengan

cara sebagai berikut.

a)

Bentuklah dua regu/tim atau lebih masing-masing regu/tim 2–3 orang.

b)

Lakukan permainan setengah lapangan dengan waktu permainan 5 menit.

c)

Tentukan satu orang wasit dari teman regu/tim yang tidak bermain.

2)

Mewasiti permainan bola basket yang dilakukan dengan lapangan sebenarnya

dengan cara sebagai berikut.

a)

Bentuklah dua regu/tim atau lebih masing-masing regu/tim lima orang.

b)

Lakukan permainan dengan menggunakan lapangan bola basket yang

sebenarnya.

c)

Tunjuk satu orang wasit dari regu/tim yang tidak bermain.

d)

Bermain dengan sportivitas yang tinggi.

Praktikkan pola penyerangan dalam permainan bola basket dengan pola 1– 2–1!

v

Dalam permainan sepak bola dikenal dua jenis taktik, yaitu taktik penyerangan dan

taktik pertahanan.

v

Sistem pola penyerangan adalah bentuk-bentuk formasi yang telah tertentu dalam

penyerangan suatu tim bola voli.

v

Permainan bola basket adalah suatu permainan bola besar yang dimainkan oleh

dua regu, dengan masing-masing regu terdiri atas lima orang pemain: 2 orang

menjadi

guard

, 2 orang menjadi

forward,

dan 1 orang

center

.

Rangkuman

115

Sepak Bola, Bola Voli, dan Bola Basket (Lanjutan)

I. Berilah tanda silang (X) huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang benar!

1.

Pemain dikatakan

off side

apabila ia ....

a.

menyentuh bola

b.

berada di lapangan sendiri

c.

berada di luar lapangan

d.

lebih dekat ke gawang lawan daripada bola

2.

Apabila seorang pemain dinyatakan

off side

maka pemain tersebut dihukum

dengan ....

a.

kartu kuning

b

tendangan bebas tidak langsung

c.

pinalti

d.

tendangan penjuru

3.

Mengeluarkan pemain dari lapangan akibat berbuat kasar merupakan tugas ....

a.

wasit

c.

official

b.

hakim garis

d.

manajer

4.

Dalam satu regu bola voli beranggotakan ....

a.

empat orang

c.

enam orang

b.

lima orang

d.

tujuh orang

5.

Agar dapat memenangkan setiap pertandingan maka setiap tim menggunakan

cara...

a.

kekerasan

c.

taktik dan strategi

b.

menyuap wasit

d.

tipu daya

6.

Dalam permainan bola voli kesalahan berikut dapat menghasilkan nilai bagi

lawan,

kecuali

....

a.

bola keluar lapangan

b.

pemain menyentuh tali net

c.

pemain menyentuh bahu temannya

d.

bola menyentuh tanah/bumi

7.

Pergantian pemain dalam permainan bola voli harus seizin ....

a.

wasit

c

manajer

b.

official

d

panitia

8.

Dalam permainan bola basket, terdiri atas ... pemain.

a.

lima orang

d.

tujuh orang

b.

enam orang

d.

delapan orang

9.

Permainan dalam bola basket terdiri atas dua babak. Setiap babaknya

berlangsung selama ....

a.

10 menit

c.

30 menit

b.

20 menit

d.

40 menit

10.

Bola dikatakan mati dalam permainan bola basket seperti berikut,

kecuali

....

a.

terjadi gol

c.

terjadi kesalahan

(foul

)

b.

terjadi pelanggaran (

violation

)d.

jump ball

Evaluasi

Penjas Orkes SMP/MTs Kelas IX

116

II. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan benar !

1.

Apakah yang dimaksud

off side

dalam permainan sepak bola?

2.

Bagaimanakah susunan komposisi sistem 4 Sm – 2 Su dalam permainan bola

voli?

3.

Bagaimanakah sistem menerima servis 2 : 4 dalam permainan bola voli?

4.

Sebutkan beberapa pola penyerangan dalam permainan bola basket!

5.

Sebutkan tiga tugas utama wasit dalam permainan bola basket!